INFORMASI BEASISWA PENINGKATAN PRESTASI AKADEMIK 2022

INFORMASI BEASISWA PENINGKATAN PRESTASI AKADEMIK 2022

Letak kekuatan perguruan tinggi yang membedakan dengan lembaga lain adalah pengembangan prestasi akademik dan non-akademi civitas akademikanya. Indikator pengukuran terletak pada kualitas pembelajaran, kualitas penelitian, dan kualitas pengabdian masyarakat. Hal yang menarik adalah tercermin dari tereksplorasinya potensi bakat, minat, dan keahlian mahasiswa yang  menjadi ajang pertunjukan keunggulan sumber daya manusianya.

Berdasarkan lingkungan strategik Pendidikan Tinggi Keagamaan Islam (PTKI) maka arah pembangunan Pendidikan Tinggi Islam adalah diarahkan agar memiliki basis budaya riset sehingga mampu menghasilkan lulusan yang Islami dan unggul dalam mengintegrasikan keilmuan dengan nilai keislaman. Landasan penyelenggaraan pendidikan yang selaras dengan prinsip good governance, terintegrasi dengan pembinaan kepribadian, dan pengembangan jaringan akademis, yang dilaksanakan melalui Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) Majene.

Beasiswa Peningkatan Prestasi Akademik di lingkungan STAIN Majene merupakan satu di antara sekian banyaknya program yang dirancang untuk menjamin kualitas mutu dan luaran. Berdasarkan konteknya,  program-program tersebut dirancang untuk menghasilkan lulusan yang Islami dan unggul dalam mengintegrasikan keilmuan dengan nilai keislaman.

Kementerian Agama melalui Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) Majene sangat berkepentingan agar para mahasiswa mencapai puncak prestasi akademik dan mampu bersaing dengan mahasiswa lainnya. Hal itu diperlukan affirmasi salah satunya diselenggarakannya Beasiswa Peningkatan Prestasi dan Akademik untuk mahasiswa di lingkungan STAIN Majene.

Tahun Akademik 2022/2023 ini, STAIN Majene kembali membuka Program Beasiswa Peningkatan Prestasi Akademik (PPA) 2022 dan memberi kesempatan kepada mahasiswa yang memenuhi syarat untuk melakukan registrasi/pendaftaran. Segera ajukan, ambil  dan manfaatkan kesempatan, dan raih kesuksesan itu!

Pendaftaran dimulai pada tanggal 26-31 Oktober 2022.

Informasi lebih lanjut dan petunjuk teknis registrasi dapat dilihat pada website https://beasiswa.stainmajene.ac.id . (aa)